Liputan6.com, Jakarta - Namanya Eyang Siska. Umurnya sudah menginjak 84 tahun. Namun, tubuh rentanya tak melunturkan semangat untuk bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam acara open house Lebaran Idul Fitri 1440 H di Istana Negara Jakarta, Rabu (5/6/2019).
Eyang Siska berangkat dari Cibubur Jakarta pukul 05.00 WIB menuju Lapangan Monas tempat titik kumpul masyarakat yang ingin ikut open house Jokowi. Tak sendiri, dia datang bersama putrinya.
"Pengen sekali bertemu pak Presiden. Ini pertama kali ke sini (Istana Negara)," kata Eyang Siska saat ditemui Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.
Setelah antre cukup lama dan berdesakan dengan warga yang begitu banyak, akhirnya Eyang Siska diangkut dari Lapangan Monas menuju Sekretariat Negara dengan bus yang disediakan oleh pihak Istana. Dari sana, dia lalu berjalan sekitar 50 meter menuju Kompleks Istana Kepresidenan.
Di sana, pihak Istana telah menyediakan tenda untuk masyarakat yang menunggu. Raut wajah bahagia pun terpancar ketika masuk ke Kompleks Istana Kepresidenan. Pikirnya, dia akan segera bertemu dengan Presiden.
Eyang Siska mengaku akan menyampaikan sejumlah hal kepada mantan Gubernur DKI Jakarta. Dia ingin mengucapkan selamat kepada Jokowi karena kembali terpilih menjadi Presiden periode selanjutnya.
"Ingin ucapin selamat juga kepada pak Presiden karena terpilih lagi," ucap dia.
Bukan hanya Eyang Siska. Ada pula seorang nenek asal Ambon bernama Oma Amelia (76). Meski umurnya tak lagi muda, Oma Amelia tak lelah ikut mengantre sejak pagi di Lapangan Monas.
"Enggak lelah, karena kan ingin ketemu Pak Jokowi," ujar Oma Amelia.
https://www.liputan6.com/news/read/3984059/nenek-84-tahun-ini-rela-antre-demi-bisa-bersalaman-dengan-jokowi
No comments:
Post a Comment