Pages

Friday, September 7, 2018

FOTO: Begini Aktivitas Sekolah Guru di Korut

1/8

Sejumlah siswi berada di dalam kelas di sebuah perguruan tinggi pelatihan guru di Pyongyang, Korea Utara (7/9). Jelang HUT Kemerdekan Korea Utara ke-70, pemerintah pusat mengizinkan wartawan asing meliput beberapa tempat di Korut. (AFP Photo/Ed Jones)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3639096/foto-begini-aktivitas-sekolah-guru-di-korut

217 Jemaah Haji Probolinggo Selamat Tiba di Tanah Air

Liputan6.com, Jakarta - Ratusan jemaah haji Probolinggo, Jawa Timur disambut Asisten Pemerintahan Kota Probolinggo, Gogol Sudjarwo dan Pelaksana tugas Kepala (Plt) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Probolinggo, Samsur di halaman Kantor Wali Kota setempat, Kamis, 6 September 2018.

Samsur menyampaikan ucapan selamat datang dan bersyukur karena jemaah haji Kota Probolinggo telah tiba di Tanah Air dalam kondisi sehat dan selamat.

"Alhamdulillah, selamat datang kembali di Kota Probolinggo dan semoga menjadi haji yang mabrur," ujar Samsur, seperti dilansir Antara, Jumat (7/9/2018).

Menurut Samsur, jumlah jemaah haji Kota Probolinggo yang berangkat ke Tanah Suci Makkah sebanyak 218 orang dan masuk dalam kelompok terbang (kloter) 30. Namun, tidak semuanya kembali ke Tanah Air.

"Ada satu haji asal Kota Proboliinggo meninggal dunia saat menunaikan ibadah haji, yakni atas nama Siti Romha (84), warga Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kedamangan.  Sehingga jumlah jemaah haji berkurang satu dan menjadi 217 orang," tegas Samsur.

Keluarga jemaah yang hadir memenuhi halaman Kantor Wali Kota Probolinggo, beberapa di antaranya larut dalam situasi emosional dengan suasana haru dan bahagia. Karena harus meninggalkan keluarga untuk menunaikan ibadah haji.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/haji/read/3638919/217-jemaah-haji-probolinggo-selamat-tiba-di-tanah-air

Sempat Molor, Proyek Tol BORR Seksi IIIA Berlanjut Oktober 2018

Liputan6.com, Bogor - Setelah molor lebih dari dua bulan, proyek tol layang Bogor Outer Ring Road (tol BORR) Seksi IIIA akan kembali dilanjutkan pertengahan Oktober 2018.

Proyek tol ruas Yasmin-Simpang Semplak sepanjang 2,85 kilometer ini diharapkan rampung pada November 2019. Proyek ini awalnya akan mulai dilanjutkan Juni kemarin.

"Pengerjaan fisik dimulai 15 Oktober. Ditargetkan selesai selama 12 bulan," kata Direktur PT Marga Sarana Jabar Hendro Atmojo, Jumat (7/9/2018).

Hendro menuturkan, ada beberapa tahapan yang sudah diselesaikan untuk menunjang kelanjutan proyek Seksi IIIA ini. Di antaranya, penetapan lokasi dan desain.

"Tahapan-tahapan sudah selesai, termasuk desain tol juga sudah selesai. Tinggal menunggu pemenang tender," kata Hendro. 

Sementara untuk pembebasan lahan ditargetkan selesai Februari 2019. Setidaknya seluas 6 hektar lahan atau 300 bidang tanah milik warga akan dibebaskan untuk pembangunan jalan bebas hambatan itu.

"Untuk pembebasan lahan sudah disosialisasikan. Berdasarkan pengalaman sebelumnya pembebasan tanah, Insyaallah tidak ada masalah, karena ganti untung," terang Hendro.

Pembangunan tol ruas Yasmin-Simpang Semplak ini diproyeksikan menelan investasi senilai Rp 3 triliun.   "Rp 1,5 triliun untuk kontruksi dan Rp 1,5 untuk pembebasan lahan," ujar Hendro.

Sekretaris Daerah Kota Bogor Ade Sarip Hidayat berharap percepatan pembangunan infrastruktur tol BORR segera terlaksana sesuai waktu yang telah ditentukan. 

"Percepatan pembangunan infrastruktur jalan di Kota Bogor sudah sangat mendesak. Jadi kami tentu sangat mendukung tol BORR dilanjutkan," ujar Sarip.

Selaku pemerintah daerah, dalam percepatan pembangunan jalan tol layang,pihaknya akan membantu proses pembebasan tanah. "Minggu depan kita survei sambil sosialisasi lagi terkait pembebasan lahan," kata dia. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639232/sempat-molor-proyek-tol-borr-seksi-iiia-berlanjut-oktober-2018

Bunga Nyimas Sedekahkan Bonus Asian Games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Catatan unik mewarnai kesuksesan atlet Indonesia pada Asian Games 2018. Bunga Nyimas Cinta dari cabang skateboard mencatatkan diri sebagai atlet termuda yang meraih medali. 

Meski tak diunggulkan, Nyimas mampu menyumbangkan medali perunggu pada nomor street putri Asian Games 2018. Saat berlomba di JSC Skateboards Stadium, 29 Agustus 2018, ia mendapatkan skor 19,8 di bawah Kaya Isa asal Jepang (perak) dan Margielyn Didal asal Filipina (emas).

Perunggu memang bukan sesuatu yang diidam-idamkan atlet. Namun, jika perunggu tersebut didapatkan di Asian Games 2018 dan diraih atlet yang baru berusia 12 tahun, jelas hal itu sangat mengesankan.

Berkat kesuksesan itu, Bunga pun berhak mendapatkan bonus Asian Games 2018 dari pemerintah senilai Rp 250 juta. Ia belum memiliki rencana membelanjakan bonus tersebut. Yang ada di pikirannya saat ini adalah mengambil sebagian dari bonus itu untuk sedekah.

"Rencananya buat sedekah untuk anak yatim yang bonus Asian Games," ujar Bunga kepada Liputan6.com saat jadi bintang tamu #KLY Lounge, Jumat (7/9/2018).

Full Match Skateboard Putri Bunga Nyimas | Asian Games 2018

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3639098/bunga-nyimas-sedekahkan-bonus-asian-games-2018

TNI Dukung Pengembangan Energi Terbarukan di Tanah Air

Liputan6.com, Jakarta - Pemanfaatan energi baru dan terbarukan dengan memanfaatkan sumber daya alam merupakan bagian bisa memperkuat ketahanan nasional dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Kebijakan itu harus bebas dari intervensi yang kerap dikampanyekan oleh LSM asing.

Staf Ahli Panglima TNI Bidang Ilmu Teknologi Militer dan Siber, Mayjen A Hafil Fuddin menyatakan, pentingnya ketahanan nasional dalam menghadapi ancaman dan gangguan untuk mencapai tujuan nasional. Oleh sebab itu, pihaknya akan mendukung penuh pengembangan energi terbarukan di dalam negeri. ‎

“Kalau kita bicara energi, maka kita harus mandiri, mampu memproduksi sendiri untuk meningkatkan daya saing,” ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (7/9/2018).

Dia menyatakan, Indonesia memiliki sumber daya alam yang kaya untuk mewujudkan kemandirian energi berbasis energi baru dan terbarukan. Pemerintah juga memiliki kebijakan yang jelas untuk mencapai tujuan tersebut.‎

Berdasarkan Peraturan Pemerintah No 79 tahun 2014 tentang Kebijakan Energi Nasional, penggunaan energi terbarukan menjadi prioritas sementara energi berbasis fosil seperti solar dan batubara diminimalkan.

Dalam rencana umum penyediaan tenaga listrik (RUPTL) 2018-2027, kontribusi EBT dalam bauran energi pembangkitan tenaga listrik ditargetkan naik mencapai 23 persen pada 2025.

Beberapa energi primer yang diharapkan meningkat kontribusinya adalah panas bumi, tenaga surya, tenaga angin, dan tenaga air. Termasuk yang kini dikembangkan adalah pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Batang Toru di Tapanuli Selatan yang berkapasitas 4x127,5 MW.

PLTA Batang Toru akan memanfaatkan kolam penampung yang tidak luas sehingga tidak akan mengubah bentang alam dan berdampak minimal pada ekosistem yang ada di sekitarnya

Hafil menyatakan, pengembangan energi terbarukan memang kerap menghadapi kampanye negatif khusus dari LSM asing. Namun dia menegaskan, intervensi asing jangan sampai mengganggu kepentingan nasional.

“Tidak boleh ada intervensi asing. Kita memang mesti memperhatikan dampak lingkungan dari pengembangan energi terbarukan. Namun dampak lingkungan itu pasti sudah dikaji dan ada solusinya,” kata dia.

Hafil juga mengingatkan, pentingnya dukungan semua komponen bangsa untuk mendukung kemandirian energi. Di sisi lain, dia juga menyatakan tentang pentingnya memperhatikan kearifan lokal dalam implementasi kebijakan tersebut.

Sementara itu, Direktur Teknik dan Lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Munir Ahmad menyatakan pembangkit listrik ramah lingkungan akan berperan dalam mencapai target pengurangan emisi gas rumah kaca (GRK) Indonesia untuk mengendalikan perubahan iklim global.

Pada konferensi perubahan iklim di Paris, Prancis pada 2015, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyatakan komitmen untuk mengurangi emisi GRK sebanyak 29 persen dengan upaya sendiri atau 41 persen dengan dukungan Internasional.

Komitmen itu dituangkan dalam dokumen kontribusi Nasional yang diniatkan (Nationally Determined Contributions/NDC) yang menjadi bagian dari traktat pengendalian perubahan iklim global, Persetujuan Paris. Dari target sebanyak 29 persen tersebut, sektor energi berkontribusi sebesar 11 persen.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639213/tni-dukung-pengembangan-energi-terbarukan-di-tanah-air

Erick Thohir: Pak Jokowi Itu Hati Nuraninya untuk Membangun Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games (Inasgoc) Erick Thohir, resmi didapuk sebagai Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019. Menurut dia, tawaran ini sudah dilayangkan sejak 20 Agustus 2018.

"Baru (ditawari) 20 Agustus," ucap Erick di Posko Cemara, Jakarta, Jumat (7/9/2018) malam.

Dia pun menuturkan mau menerima pinangan Jokowi lantaran melihat apa yang dilakukan mantan Gubernur DKI Jakarta itu selama ini di pemerintahan.

"Apa yang saya lihat dari Pak Joko Widodo sendiri, kekuatan Beliau, hati nuraninya untuk rakyat dan untuk membangun Indonesia. Itu jadi pilihan saya," ungkap Erick.

Dia menegaskan tak menawarkan apa pun ke Jokowi. Namun, dia sudah bertemu dengan Jokowi serta tokoh-tokoh dari parpol koalisi pendukung Jokowi-Ma'ruf yang ternyata sahabat lamanya.

"Saya enggak menawarkan apa-apa. Karena saya waktu itu dipanggil Beliau, dan dipertemukan dengan sahabat-sahabat yang memang sudah kenal lama. Ya saya diminta sumbangsih dari segi manajemen dan pemikiran," kata Erick.

Dia mengutarakan masih harus belajar banyak tentang apa yang harus dikerjakan dalam posisi barunya saat ini. Namun, dirinya meyakini akan banyak pihak yang nanti akan membantu.

"Saya mesti banyak belajar dari teman-teman yang jauh berpengalaman. Tapi tentunya di sini Beliau sudah berbicara bagaimana manajemen yang lebih daripada yang saya pahami," pungkas Erick.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Erick Thohir terpilih jadi Ketua Tim Kampanye Jokowo-Ma'ruf. Jokowi mengumumkan langsung perihal tersebut di Rumah Cemara.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/pilpres/read/3639225/erick-thohir-pak-jokowi-itu-hati-nuraninya-untuk-membangun-indonesia

Semut hingga Gurita, 6 Hewan yang Dianggap Paling Cerdas di Muka Bumi

Kecerdasan yang dimiliki oleh lumba-lumba memang sudah sangat dikenal sejak dulu. Keluarga mamalia laut ini merupakan jenis hewan yang mudah dijinakkan dan dilatih oleh manusia.

Lumba-lumba hidung botol berupakan spesies lumba-lumba yang dikenal paling cerdas. Ukuran otaknya lebih besar jika dibandingkan dengan spesies lainnya. Otaknya dilengkapi dengan koteks serebral (sistem saraf )yang ukurannya 40 persen lebih besar dari milik manusia.

Bagian ini berfungsi untuk melakukan komunikasi sosial, informasi pengolahan abstrak, pemecahan masalah dan menerima hal-hal baru. Tubuhnya juga memiliki sebuah sonar bunyi bernama echolocation.

Echolocation biasanya digunakan untuk mendeteksi mangsa, sebagai tanda peringatan bahaya dan untuk mencari koloninya. Dengan seluruh kelebihan yang ia miliki, Angkatan Laut Amerika (US Navy) sering menggunakannya untuk banyak misi penelitian ataupun pembersihan ranjau laut.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3639094/semut-hingga-gurita-6-hewan-yang-dianggap-paling-cerdas-di-muka-bumi

Kemaluan Bocah Pekalongan Diduga Ikut Terpotong Saat Khitan

Pekalongan - Seorang bocah yang sedang dikhitan, kemaluannya terpotong. Walau dilarikan ke rumah sakit, alat kelamin bocah asal Kecamatan Karangdadap, Pekalongan itu tidak bisa disambung lagi.

Pihak keluarga menyesalkan kondisi tersebut. Mereka khawatir kejadian itu dapat memengaruhi psikologis bocah MII di kemudian hari. Mereka melaporkan dugaan malapraktik tersebut ke kepolisian.

RZ (50), salah seorang paman MII, saat ditemui di rumah korban Kamis, 6 September 2018, menceritakan saat ini MII sudah dipulangkan dari rumah sakit. Meski demikian, rawat jalan harus rutin dilakukan setelah kejadian pada Kamis malam, 30 Agustus 2018.

Dia menceritakan, pada malam itu, korban dikhitan oleh mantri asal Doro yang berinisial B (60). Mantri itu meminta MII untuk berbaring di ranjang di dalam kamar dengan mengenakan sarung. Kemudian, mantri itu menghubungkan alat bantu khitan (laser) ke listrik.

"Setelah alat siap, mantri membuka kulit ujung kemaluan MII ke atas dan menjepitnya menggunakan gunting penjepit dengan tangan kiri. Sedangkan, tangan kanannya memegang alat potong laser," kata dia.

Pada saat proses khitan itu, korban menangis dan merangkul ayahnya TH (61). Sang ayah memberi tahu mantri itu bahwa MII masih kesakitan, tetapi mantri hanya diam dan meneruskan proses khitan tersebut.

"Setelah ujung kemaluan terpotong, tersangka atau mantri itu mencari bagian kepala kemaluan untuk dijahit. Namun, potongan itu tidak kunjung ditemukan," kata RZ.

Saat itu, sang ayah merasa curiga bahwa kepala kemaluan anaknya ikut terpotong hingga akhirnya TH menemukan potongan tersebut. RZ mengaku, pihak keluarga khawatir kejadian tersebut mengganggu psikologis si bocah.

"Saat ini, anak itu belum tahu. Kalau tahu, kami takut MII depresi. Kami berharap upaya medis yang dilakukan dapat membuat kondisi MII normal kembali," jelasnya.

Kasat Reskrim Polres Pekalongan AKP Agung Ariyanto ketika dikonfirmasi membenarkan. "Ya..memang ada pengaduan dari keluarga korban. Seorang anak disunat dan bagian kepala kemaluannya terpotong. Kita masih mengundang para saksi," ucapnya.

Baca berita menarik JawaPos.com lainnya di sini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/regional/read/3638987/kemaluan-bocah-pekalongan-diduga-ikut-terpotong-saat-khitan

Video: 10 Aksi Menakjubkan Juara NBA di Musim Lalu

Liputan6.com, Golden State - Golden State Warriors boleh jadi adalah salah satu klub NBA yang sedang digandrungi para fan basket. Bagaimana tidak, klub asuhan Steve Kerr ini sudah dua kali juara NBA secara beruntun.

Selain itu, para pemain yang menghuni skuat Warriors juga bukan pemain sembarangan. Hampir di semua lini, Warriors diperkuat para pemain bintang.

Pemain bintang yang memperkuat Warriors antara lain Kevin Durant, Klay Thompson hingga Stephen Curry. Baru-baru ini, Warriors juga mendatangkan DeMarcus Cousin.

Skuat yang bergelimang bintang itu membuat Warriors kembali diunggulkan di musim ini. Bukan tidak mungkin, Warriors akan mencetak sejarah dengan hattrick juara NBA.

Namun sebelum menonton aksi Warriors di musim ini, berikut video 10 aksi seru Warriors pada musim lalu.

10 Aksi Seru sang Juara Golden State Warriors 2017-18

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638931/video-10-aksi-menakjubkan-juara-nba-di-musim-lalu

PPA Bangun Pabrik Pupuk di Gresik

Sebelumnya, PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) atau disebut PPA yang memiliki tugas restrukturisasi dan revitalisasi badan usaha milik negara (BUMN) menyebutkan ada 11 perusahaan yang berada dalam pembinaannya.

Pembinaan ini sebelumnya mengalami kerugian sehingga harus dilakukan restruktukturisasi. Direktur Utama PT PPA Henry Sihotang mengatakan dari 11 BUMN tersebut meski masih dalam pembinaan, tapi bukan berarti semuanya rugi.

"Sekarang kami masih melakukan pembinaan dan pembenahan 11 BUMN. Dari waktu ke waktu ada yang menimbulkan hasil, namun ada juga empat perusahaan yang sampai saat ini masih berat penanganannya," kata dia kepada wartawan, Sabtu 26 Mei 2018.

Adapun 11 perusahaan itu adalah PT PAL (Persero), PT Dirgantara Indonesia (Persero), PT Nindya Karya (Persero), PT Boma Bisma Indra (Persero), PT Industri Kapal Indonesia (Persero), PT Survai Udara Penas (Persero), PT Industri Sandang Nusantara (Persero), PT Iglas (Persero), PT Kertas Leces (Persero), PT Kertas Kraft Aceh (Persero), dan PT Merpati Nusantara Airlines (Persero).

Dari 11 perusahaan itu, empat perusahaan yang paling berat penanganannya adalah PT Iglas (Persero), PT Kertas Leces (Persero), PT Kertas Kraft Aceh (Persero) dan PT Merpati Nusantara Airlines (Persero). Hal itu karena beban utang lebih besar dari aset yang dimiliki perusahaan. 

Sementara tujuh perusahaan lainnya saat ini menunjukkan rencana bisnis dan kemajuan kinerja yang terus membaik. Sebut saja PT PAL (Persero) yang kini mempunyai banyak proyek, PT Nindya Karya (Persero) yang kini mulai untung dan juga perusahaan lainnya.

"Meski empat BUMN ini berat, kami optimistis bisa menyelesaikannya," tegas Henry. 

Saat ini, PPA tengah menawarkan kepada investor empat BUMN tersebut. Alhasil ada beberapa investor yang menyatakan minat untuk kembali mengembangkan bisnisnya, seperti untuk Merpati Nusantara Airlines. (Yas)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tantangan Ekonomi Indonesia Pada 2018

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639198/ppa-bangun-pabrik-pupuk-di-gresik

Kawasaki Bocorkan Wujud Ninja 125 dan Z 125, Intip Videonya

Siapa yang tidak mengenal Kawasaki Ninja di Indonesia? Motor sport ini mendulang kesuksesan di Indonesia, bahkan angka distribusinya kerap di atas para pesaingnya, Honda CBR250RR dan Yamaha YZF-R25.

Namun, tahukah Anda kalau keluarga Kawasaki Ninja sudah berusia 34 tahun? Ya, nama 'Ninja' pertama kali digunakan pada motor bernama Kawasaki GPZ900 R keluaran tahun 1984.

Menariknya, teknologi Kawasaki GPZ900 R atau kerap disebut ZX900A sudah sama seperti sportbikemasa kini. Motor ini dibekali mesin 4-silinder DOHC liquid cooled berkubikasi 908cc.

Konfigurasi Ninja seri pertama itu mampu memuntahkan tenaga sebesar 115 Tk dan torsinya mencapai 87 Nm. Spesifikasi tersebut mampu membuatnya menjadi motor 900cc tercepat pada masanya dengan kecepatan maksimal 243 km/jam.

Bahkan, ZX900A hanya membutuhkan waktu 10,55 detik untuk menempuh 1/4 mil dari kondisi berhenti. Capaian ini sukses membungkam pabrikan Jepang lainnya, terlebih motor dengan kapasitas mesin lebih besar, seperti Honda CBX1000 dan Suzuki GS1100.

Secara desain, tampilannya memang tak terlalu berbeda dengan sportbike 1980-an pada umumnya. Bentuk body dan lampu utama GPZ900 R cenderung kotak. Kaki-kakinya pun gambot dengan ban depan belakang yang masing-masing berukuran 120/80-16 dan 130/80-17. Ya, diameter velg depannya memang lebih kecil ketimbang belakang.

Keputusan Kawasaki untuk menyematkan kata 'Ninja' pada produknya terbukti berhasil. Bahkan, motor termutakhir mereka yang dilengkapi supercharger juga menggunakan nama yang sama, Kawasaki Ninja H2.

Sumber : Otosia.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3639058/kawasaki-bocorkan-wujud-ninja-125-dan-z-125-intip-videonya

6 Tanda Aneh pada Tubuh yang Tidak Dimiliki Oleh Semua Orang

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa manusia di dunia lahir dengan tanda yang unik pada tubuh mereka. Seperti misal seorang bocah laki-laki di Amerika Serikat ini.

Sebagian rambut yang terletak di kepala depan memutih. Kondisi ini menjadikannya sebagai salah satu dari sekitar 40 orang di keluarganya yang mendapat warisan tanda lahir langka tersebut.

Adalah Josiah Barnes, bocah berusia dua tahun pemilik tanda lahir unik itu. Helaian putih di tengah rambutnya yang keriting megar menarik perhatian banyak orang. Karena ibunya, Latrece Barnes juga memiliki tanda serupa, sejumlah orang bertanya-tanya, jangan-jangan, perempuan itu sengaja mewarnai rambut sang anak.

Apa yang dialami oleh Josiah dan keluarganya dikenal dengan Mallen Streak. Kondisi tersebut diakibatkan oleh poliosis, yang ditandai dengan kurangnya pigmen rambut pada tubuh.

Latrece mengatakan bahwa nenek buyut Josiah juga memiliki tanda lahir yang sama. Pun dengan sekitar 40 kerabatnya termasuk bibi, paman, sepupu, saudara kembarnya, dan putrinya Ra'Nyah Shy.

Menurut keluarganya, rambut yang memutih itu adalah ciri turun-temurun yang konon disebabkan oleh 'ciuman dari malaikat' pada kening mereka dan membawa keberuntungan.

Lalu, tanda unik seperti apa yang biasanya ada pada tubuh seseorang? Mengutip laman Bright Side, Jumat (7/9/2018), ada 6 contoh tanda unik pada tubuh yang hanya dimiliki oleh beberapa orang, namun beberapa tanda juga dimiliki oleh seseorang.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Meski sejak kecil sering dicemooh karena tanda lahir di tubuhnya, gadis berusia 20 tahun ini tersebut tetap percaya diri.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3638990/6-tanda-aneh-pada-tubuh-yang-tidak-dimiliki-oleh-semua-orang

Jokowi: Kerja Sama dengan Erick Thohir Tak Hanya di Asian Games Saja

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga mengungkap alasan lain menunjuk Erick Thohir. "Beliau adalah pengusaha sukses, memiliki media, memiliki klub sepakbola, memiliki klub basket, dan memiliki lain-lain," kata Jokowi.

Namun, bukan karena faktor itu yang membuat Jokowi kesengsem dengan Erick Thohir. Menurutnya, apa yang dipimpin Erick Thohir selalu berdampak positif.

"Yang jelas, apa pun yang Beliau pimpin selalu mendapatkan kesuksesan. Terakhir, kita masih ingat dia juga Ketua Inasgoc," kata Jokowi.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Erick Thohir terpilih jadi Ketua Tim Kampanye Jokowo-Ma'ruf. Jokowi mengumumkan langsung perihal tersebut di Rumah Cemara.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/pilpres/read/3639168/jokowi-kerja-sama-dengan-erick-thohir-tak-hanya-di-asian-games-saja

Top 10 Berita Bola: Pernyataan Mengejutkan Morata soal Cristiano Ronaldo

2. Kembalinya Para Veteran Piala AFF 2016 saat Timnas Indonesia Menjajal Mauritius

Bima Sakti yang didapuk sebagai caretaker Timnas Indonesia mengumumkan nama-nama pemain yang akan ambil bagian dalam uji coba melawan Mauritius pada Selasa (11/9) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi mendatang. Skuat Tim Merah-Putih didominasi pemain yang U-23 yang baru saja berlaga di Asian Games 2018.

Duel uji coba melawan Mauritius menjadi momen kembalinya sejumlah pemain veteran, yang pernah jadi tulang punggung Timnas Indonesia saat menjadi runner-up Piala AFF 2016 silam. Rizki Pora (Barito Putera), Bayu Pradana (Mitra Kukar), dan Boaz Solossa (Persipura) kembali dapat kesempatan menggunakan kostum Tim Garuda.

Sepanjang 2017-2018 ketiga pemain terhitung jarang dipanggil Luis Milla dalam sejumlah laga uji coba Timnas Indonesia. Pertimbangan utamanya karena arsitek asal Spanyol itu ingin memaksimalkan pemain muda buat keperluan tampil di SEA Games 2017 dan Asian Games 2018 lalu. Selengkapnya di sini.

3. Jelang Persib Vs Arema FC, Gomez Kirim Pesan untuk Bobotoh

Rivalitas antara Persib Bandung dan Arema FC di atas lapangan mulai menular kepada para pendukungnya. Bahkan, insiden sempat terjadi ketika putaran pertama kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Kanjuruhan, Malang. Ketika itu Aremania merangsek masuk ke dalam lapangan.

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez pun memprediksi duel antara keduanya yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (13/8/2018), dipastikan akan berjalan panas terlebih. Sebab, saat ini, kata Gomez, keduanya berstatus sebagai tim besar di Indonesia.

Dia pun mengimbau kepada bobotoh, sebutan pendukung Persib untuk bisa memberikan dukungan positif. Baik sebelum, saat, dan sesudah pertandingan. Selengkapnya di sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3639028/top-10-berita-bola-pernyataan-mengejutkan-morata-soal-cristiano-ronaldo

Martial Tunda Perpanjangan Kontrak dengan MU

Liputan6.com, Manchester - Anthony Martial dikabarkan menunda pembicaraan kontrak barunya dengan manajemen Manchester United (MU). Striker asal Prancis itu memang tengah dikabarkan tidak bahagia berada di Old Trafford.

Minimnya jam bermain yang diberikan Manajer MU Jose Mourinho ditenggarai menjadi penyebab Martial merasa tidak bahagia. Namun, dua minggu terakhir, beredar rumor pemain berusia 22 tahun itu akan memperpanjang kontraknya.

Rumor ini sempat mendapatkan pembenaran dari Mourinho meski mengatakan bahwa hal itu belum resmi dilakukan. Namun dilansir The Sun, Martial kembali berubah pikiran.

Menurut laporan itu, Martial menunda pembicaraan kontraknya dengan MU lantaran ingin mengetahui masa depan Mourinho. Hubungan keduanya memang tak harmonis. Situasi tersebut bertambah parah setelah Mourinho mengkritik keputusan Martial meninggalkan tur pra musim MU kemarin.

Beberapa minggu terakhir, Mourinho dirumorkan akan dipecat manajemen MU setelah menelan sejumlah hasil negatif. Hal ini yang membuat Martial dikabarkan siap menandatangani kontrak baru di Old Trafford karena ia tak ingin dilatih Mourinho lagi.

6 Fakta Menarik Anthony Martial

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638939/martial-tunda-perpanjangan-kontrak-dengan-mu

Fachrudin Berharap Tampil di Piala AFF 2018 Usai Kembali ke Timnas Indonesia

Jakarta - Kapten Madura United, Fachrudin Aryanto masuk dalam daftar 20 pemain yang dipanggil Timnas Indonesia untuk berlatih tanding melawan Mauritius. Laga uji coba pertama Timnas Indonesia jelang tampil pada Piala AFF 2018 ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, 11 September mendatang.

Fachrudin mengaku gembira bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia. Terlebih pasca uji coba melawan Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 14 Januari 2018 lalu, namanya tak pernah lagi dilirik masuk skuat Timnas Indonesia.

"Semua pemain pasti senang kalau membela negara, seperti itu yang saya rasakan. Jadi bersyukur masih diberi kesempatan ini," ujar Fachrudin, ketika dihubungi KLY Sport, Jumat (7/9).

Laga uji coba melawan Mauritius pun dijadikan Fachrudin sebagai ajang unjuk gigi. Sebab, target utamanya adalah bisa memperkuat Merah Putih di Piala AFF 2018 yang akan mulai bergulir pada 8 November hingga 15 Desember mendatang.

"Saya ingin memberikan yang terbaik dalam laga uji coba ini, karena ini awal dari seleksi untuk Piala AFF. Semoga bisa masuk dalam skuat Piala AFF nantinya," kata mantan pemain Sriwijaya FC ini.

Sementara itu, pertandingan persahabatan melawan Mauritius berbarengan dengan dimulainya kembali kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak yang sempat terhenti karena perhelatan Asian Games 2018. Bek asal Klaten, Jawa Tengah ini pun mengatakan, keduanya sama pentingnya, dan dia fokus di semuanya.

"Sama-sama fokus ya, tapi berhubung yang main timnas dulu, ya kami fokus di Timnas Indonesia dulu," imbuhnya. (Fitri Apriani)

Sumber: Bola.net

Video gol sundulan Fachrudin yang membuka keunggulan Timnas Indonesia vs Filipina 1-0 di Piala AFF 2016, Selasa (22/11/2016).

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3639156/fachrudin-berharap-tampil-di-piala-aff-2018-usai-kembali-ke-timnas-indonesia

Persib Diminta Tak Remehkan Arema FC

"Bagi saya semua lawan berat. Tidak ada lawan yang di bawah atau di atas, semua sama saja," kata Agung seperti dilansir laman resmi Persib.

"Yang jelas kami harus selalu siap siapapun lawannya. Kami juga enggak pernah melihat pemain senior atau junior, semua harus siap tempur," katanya menambahkan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638984/persib-diminta-tak-remehkan-arema-fc

Durasi Penawaran Lebih Panjang, SBR04 Tembus di Atas Rp 3 Triliun

Liputan6.com, Jakarta - Panjangnya masa penawaran instrumen surat utang negara (SUN) berbasis tabungan atau saving bonds retail (SBR) seri SBR004 menjadi salah satu kunci keberhasilan meraih jumlah pemesan hingga di atas Rp 3 triliun.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Luky Alfirman menilai, masa penawaran SBR004 yang panjang membuka kesempatan lebih besar bagi masyarakat yang semakin sadar berinvestasi dengan ada instrumen SUN berbasis tabungan.

"Selain kesadaran berinvestasi, kami melihat adanya kesadaran berbangsa para pemesan instrumen SBR004 untuk berkontribusi langsung dalam pembangunan negara melalui instrumen SUN berbasis tabungan," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (7/9/2018).

Savings Bond Ritel merupakan produk SUN untuk investor individu (ritel) yang penjualannya dilakukan melalui sistem online yang dikenal dengan e-SBN.

Sistem e-SBN merupakan salah satu milestone yang penting dalam upaya Pemerintah mengembangkan dan memperdalam pasar Surat Berharga Negara (SBN) domestik.

Inovasi teknologi e-SBN juga telah menjangkau investor di 34 provinsi dan memberikan kemudahan kepada investor untuk berinvestasi di instrumen SUN Ritel selama 24 jam selama masa penawaran sekaligus dapat menjangkau basis investor ritel yang lebih luas.

Hingga pekan ini, SBR004 dengan mengusung tagline Aku Pun Bisa Investasi yang diterbitkan secara elektronik (e-SBN) dengan masa penawaran mulai 20 Agustus hingga 13 September 2018 telah mencapai lebih dari Rp 3 triliun dari target di atas Rp 5 triliun.

Dana hasil penjualan SBR004 tersebut akan dialokasikan pemerintah untuk memenuhi sebagian kebutuhan pembiayaan APBN 2018, terutama untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia.    

Target SBR004 jauh lebih besar dibandingkan tiga SBR sebelumnya. Dari hasil penjualan SBR001 tercapai Rp 2,39 triliun, sementara hasil penjualan SBR002 Rp 3,92 triliun.

Strategi berbeda terjadi pada SBR003 yang meraih Rp 1,93 triliun karena ditujukan pada pasar yang lebih retail dan milenial.

Sebagai produk yang merupakan penerus dari SBR003, penjualan SBR004 ditawarkan dengan tingkat kupon perdana yang tidak kalah menarik, yakni 8,05 persen pa (kupon mengambang) dengan masa tenor dua tahun, yang diperoleh dari penjumlahan antara suku bunga Bank Indonesia 7 Days Repo Rate yang sudah naik 125 bps tahun ini menjadi 5,50 persen dengan premium spread tetap sebesar 255 bps.

"Selain itu SBR004 serupa SBR003 dipasarkan secara daring dan melibatkan 11 mitra penjual, melampaui SBR003 yang hanya melibatkan 9 mitra distribusi. Kami optimistis, hingga masa penutupan target di atas Rp 5 triliun akan tercapai," tutur Luky.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639126/durasi-penawaran-lebih-panjang-sbr04-tembus-di-atas-rp-3-triliun

Sambangi Keluarga Gus Dur, Jokowi Minta Doa Restu

Selain itu, Jokowi juga mengaku juga bertemu dengan tokoh-tokoh dari Madura. Mereka, kata Jokowi menyampaikan mahalnya tarif jembatan di Suramadu.

"Dulu sebetulnya dari Rp 30 ribu kita sudah potong menjadi Rp 15 ribu yang sepeda motor juga sudah dibebaskan. Tapi dampak ekonomi belum kelihatan maka beliau menyarankan itu ditinjau kembali," terang Jokowi.

Dalam pertemuan itu, terlihat juga putri almarhum Gus Dur Yenny Wahid dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Ma'ruf Amin menghadiri acara deklarasi dukungan pasangan Jokowi-Ma'ruf di Sumedang, Jawa Barat. Ia berjanji tidak akan menggunakan kampanye SARA dalam Pilpres 2019.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/pilpres/read/3639123/sambangi-keluarga-gus-dur-jokowi-minta-doa-restu

Volvo 360c, Mobil Nirsopir dengan Kenyamanan Business Class

Liputan6.com, Göteborg - Anda mungkin termasuk orang dengan mobilitas tinggi yang memanfaatkan waktu selama perjalanan semaksimal mungkin. Membaca resume materi presentasi mungkin, atau bahkan tidur sejenak. Tapi bagaimana jika tak punya sopir?

Seolah menjawab persoalan tersebut, Volvo membuat mobil nirsopir konsep, Volvo 360c yang bisa membuat penumpangnya bisa melakukan aktivitas apapun tanpa sopir.

"360c membuat apapun menjadi mungkin ketika tak ada sopir, menggunakan desain baru dan recapturing time, ini adalah sekilas bagaimana teknologi penggerak nirsopir akan mengubah dunia seperti yang kita ketahui. Kemungkinannya sangat membingungkan," kata Senior Vice President of Corporate Strategy Volvo Cars, Marten Levenstam, yang dilansir dari Autoindustriya.

Konsep 360c dibuat sebagai mobil self-driving yang memberikan fasilitas tempat tidur, kantor berjalan, ruang tamu, dan ruang hiburan. Volvo mengklaim bahwa konsep 360c dapat menyaingi transportasi perjalanan jarak pendek dan jauh melalui pesawat terbang, bus, atau kereta api. Karena 360c adalah kendaraan pribadi, maka kenyamanan yang lebih baik dan privasi tentu akan didapatkan penggunanya.

Bahkan, Volvo 360c bisa menjadi alternatif perjalanan udara jarak pendek. Volvo 360c akan memiliki fasilitas kelas satu seperti kenyamanan kendaraan pribadi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3639014/volvo-360c-mobil-nirsopir-dengan-kenyamanan-business-class

Cadangan Devisa Susut Jadi USD 117,9 Miliar pada Agustus 2018

Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) melaporkan posisi cadangan devisa Indonesia cukup tinggi sebesar USD 118,3 miliar pada akhir Juli 2018. Namun, cadangan devisa itu lebih rendah dibandingkan dengan USD 119,8 miliar pada akhir Juni 2018. 

Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,9 bulan impor atau 6,7 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor. 

"Bank Indonesia menilai cadangan devisa tersebut mampu mendukung ketahanan sektor eksternal serta menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan," tulis laporan Bank Indonesia, Selasa 7 Agustus 2018.

Penurunan cadangan devisa pada Juli 2018 terutama dipengaruhi oleh pembayaran utang luar negeri pemerintah dan stabilisasi nilai tukar rupiah di tengah ketidakpastian pasar keuangan global yang masih tinggi. 

Ke depan, Bank Indonesia memandang cadangan devisa tetap memadai didukung keyakinan terhadap stabilitas dan prospek perekonomian domestik yang tetap baik, serta kinerja ekspor yang tetap positif.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639108/cadangan-devisa-susut-jadi-usd-1179-miliar-pada-agustus-2018

4 Ramuan Minyak Alami untuk Atas Rambut Rontok, Kusam, dan Tipis

Kamper adalah sumber antioksidan dan memiliki sifat antiseptik. Ini membantu menyuburkan rambut dengan memperkuat akar dan membuatnya menjadi lebih tebal. Anda harus mencampurkan minyak kapur barus dengan minyak zaitun dan minyak jarak. Lalu, pijat lembut ke kulit kepala dan rambut dengan bantuan ujung jari. Mulai dari akar rambut lalu merambat ke ujung rambut. Biarkan selama satu jam lalu bersihkan dengan sampo dalam air biasa.

2. Amla Dan Minyak Zaitun

Kaya Vitamin C, amla atau gooseberry India adalah sesuatu yang bekerja efektif dalam meningkatkan pertumbuhan rambut dengan memperkuat lapisan rambut. Pertama, ambil beberapa potongan amla kering dan tambahkan ke dalam minyak zaitun. Rebus selama beberapa waktu dan simpan dalam botol semprot. Simpan campuran ini selama seminggu dan gunakan minyak ini untuk memijat rambut Anda kapan saja.

3. Daun Kari dan Minyak Kelapa

Daun Kari banyak digunakan oleh orang India untuk menambahkan rasa autentik ke piring. Ambil segenggam daun kari segar dan keringkan di bawah sinar matahari selama minimal 2 hari. Kemudian, didihkan dengan minyak zaitun dan biarkan meresap. Anda dapat menyimpan dalam wadah kedap udara. Pijat minyak dengan lembut di kulit kepala dan rambut. Kemudian biarkan selama 30 menit hingga satu jam lalu bilas.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3637283/4-ramuan-minyak-alami-untuk-atas-rambut-rontok-kusam-dan-tipis

Jokowi Main Motor Dianggap Cari Massa, Builder: Yang Penting Efeknya

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo belakangan ini begitu tertarik dengan motor kustom. Setelah memiliki motor kustom bergaya chopper, orang nomor satu di Indonesia itu dikabarkan siap menambah koleksinya.

Motor kustom pertama Jokowi merupakan garapan builder lokal Kick Ass Chopper dan Elders Garage. Sementara motor kedua yang masih dalam tahap pengerjaan juga digarap oleh builder lokal yakni Katros Garage.

Hobi baru Jokowi ini tentu mendapat pro dan kontra dari masyarakat. Banyak yang suka karena menganggap mantan Gubernur DKI Jakarta ini kekinian, namun tidak sedikit yang menatap sinis aksi Jokowi dan menganggap ini hanyalah pencitraan demi mendapatkan massa pendukung lebih banyak.

Menanggapi hal ini, Heret Frashtio builder Elders Garage mengatakan, dirinya tidak ingin ambil pusing dengan nada miring dari masyarakat dalam memandang hobi baru Jokowi. Menurutnya, yang terpenting adalah aksi tersebut dapat membangkitkan semangat para pelaku industri kustom Tanah Air.

"Buat pelaku yang penting efeknya. Jadi mau dibilang cara barunya Jokowi meraih massa tapi buat kita aksi yang dilakukan oleh pejabat-pejabat kita atau pemerintah kalau efeknya bisa dirasakan oleh masyarakat pasti kita support. Pastinya kita juga merasa senang dan kita akan berikan balik," jelas Heret baru-baru ini di Jakarta.

Elders sendiri merasakan efek dari hobi baru Jokowi ini. Pesanan demi pesanan motor kustom mulai berdatangan. Terbaru, mereka menawarkan replika chopper Jokowi yang dijual hanya 8 unit dengan banderol Rp 200 juta. Empat di antaranya sudah terpesan.

"Setelah Bapak (Jokowi) pakai motor (garapan Elders), sebulan kita bisa mengerjakan tiga motor. Sebelumnya tiga motor dalam setahun," ujar Heret.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3638978/jokowi-main-motor-dianggap-cari-massa-builder-yang-penting-efeknya

APC Optimistis Asian Para Games 2018 Berjalan Sukses

Presiden Asian Paralympic Committee (APC), Majid Rashed, mengaku sangat optimistis melihat antusiasme dari anggota Komite Paralimpiade Asia yang telah begitu mendukung Asian Games Para 2018 di Indonesia.

"Saya berharap acara ini dapat menjadi landasan bagi pertumbuhan gerakan Paralympic di Asia dan kami akan melakukan yang terbaik untuk mewujudkannya. Sekarang, kami berada di bagian akhir yang penting dari persiapan kami. Dan, kami harus fokus dan mengupayakan yang terbaik di acara tersebut," kata Majid Rashed.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada dewan APC atas bantuan mereka selama persiapan, yang telah membuat segalanya lebih efektif dan konstruktif, dan kami akan melanjutkan kolaborasi kami untuk menyebarkan getaran positif dan untuk memastikan Indonesia 2018 Asian Para Games berhasil.”

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3638921/apc-optimistis-asian-para-games-2018-berjalan-sukses

Jelang Pengumuman Ketua Tim Kampanye, Erick Thohir Merapat ke Posko Cemara

Liputan6.com, Jakarta - Jelang pengumuman Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, pengusaha Erick Thohir tampak di posko pemenangan di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat. 

Mantan Ketua INASGOC atau Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee ini hadir satu mobil bersama Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Pramono Anung, sekitar pukul 16.25 WIB.

Erick yang berbalut kemeja ungu ini tidak menjawab saat wartawan menanyakan perihal dirinya yang dikabarkan ditunjuk sebagai Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Amin. Dia hanya melambaikan tangan dan tersenyum kepada wartawan.

Tidak berselang lama dari kedatangan Erick Thohir, Bakal Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin tiba di posko pemenangan. Erick langsung bersalaman dengan Ma'rud dan berjalan bersama memasuki posko pemenangan.

Sebelumnya, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto memastikan nama ketua timses pasangan itu telah mengerucut pada satu nama. Jokowi juga telah memastikan kesediaan nama tersebut menempati posisi Ketua TKN.

"Bapak Presiden sudah menghubungi," ucap Hasto di Posko Cemara, Jakarta, Jumat (7/9/2018).

Dia menegaskan, calon Ketua TKN tersebut sudah juga bertemu dengan Jokowi. Bahkan menyatakan bersedia.

"Sudah bertemu dengan Pak Jokowi. Sudah menyatakan kesediaannya," jelas Hasto.

Menurut dia, sosok ketua tim sukses tersebut mewakili seluruh pihak. "Mewakili kita semua," pungkas Hasto.

Sebelumnya, berdasarkan sumber yang dihimpun, nama Ketua TKN adalah mantan Ketua INASGOC Erick Thohir.

"Ya Erick," ucap sumber tersebut.

Erick Thohir masuk dalam bursa kandidat ketua Tim Sukses (Timses) Jokowi-Ma'ruf Amin dalam ajang Pilpres 2019. Namun, Erick menyataka

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/pilpres/read/3639060/jelang-pengumuman-ketua-tim-kampanye-erick-thohir-merapat-ke-posko-cemara

Kemnaker Beri Bonus Puluhan Juta Rupiah untuk Peraih Medali ASC

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengapresiasi Delegasi Indonesia yang berhasil meraih juara kedua dalam ajang ASEAN Skills Competition (ASC) ke-XII di Thailand. Delegasi Indonesia berhasil meraih 13 emas, 6 perak, 8 perunggu, dan 7 medali diploma.

Apresiasi tersebut diberikan dalam bentuk uang tabungan masing-masing senilai Rp 25 juta untuk peraih medali emas, Rp 20 juta peraih medali perak, Rp 15 juta peraih medali perunggu, dan Rp 12,5 juta peraih medali diploma.

Selain itu, para peraih medali juga mendapat apresiasi dari Bank BNI. Peraih medali emas mendapatkan Rp 2 juta, perak Rp 1,5 juta, perunggu Rp 1 juta, dan diploma Rp 500 ribu.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), M. Hanif Dhakiri, menilai keberhasilan para delegasi meraih juara dua di ASC menjadi bukti bahwa pekerja Indonesia kompeten dan mampu bersaing dengan pekerja dari negara lain.

"Selamat kepada kompetitor yang sudah membanggakan Indonesia. Membuat merah putih berkibar. Ini juga sekaligus bukti kalau Indonesia bisa, Indonesia kompeten, dan Indonesia bisa bersaing," ujarnya saat memberikan sambutan di acara pemberiaan penghargaan kepada Delegasi Indonesia untuk ASC, Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Hanif menambahkan, meskipun menjadi juara kedua di bawah tuan rumah Thailand, rata-rata nilai Indonesia lebih tinggi dibanding Negara Gajah Putih itu. Nilai rata-rata Indonesia 717,66 dari 22 kejuruan yang diikuti 44 kompetitor, sedangkan Thailand memperoleh nilai 707,81 dari 26 kejuruan yang diikuti 52 kompetitornya.

"ASC kali ini tidak ada juara umum karena peraih medali emas terbanyak Thailand nilainya lebih rendah daripada Indonesia. Ini mengindikasikan kualitas skill dari angkatan kerja muda kita sedikit lebih baik di atas Thailand," ucapnya.

Hanif melanjutkan, 44 kompetitor yang telah berprestasi di ASC akan dipekerjakan menjadi instruktur di Balai Latihan Kerja (BLK) milik Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker). Bahkan, ia mengaku akan bicara dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam rangka menjajaki kemungkinan menjadikan mereka sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

"Para kompetitor ini akan kita pekerjakan sebagai instruktur di BLK. Saya juga akan mengupayakan kemungkinan menjadikan mereka sebagai PNS," kata Hanif.

Meskipun berhasil meraih prestasi membanggakan di ASC, ia mengingatkan, Indonesia masih memiliki banyak pekerjaan rumah mencetak tenaga kerja ahli yang banyak dan tersebar di seluruh Indonesia.

"Pekerjaan rumah ke depan masih sangat besar, bagaimana spirit kemenangan semacam ini bisa terus kita perluas, bagaimana role model terbaik di masing-masing bidang kejuruan bisa kita perbanyak (masifikasi)," ujar Hanif.

Bicara soal penyiapan sumber daya manusia, ada tiga faktor yang ditekankan Hanif, yaitu kualitas, kuantitas, dan penyebaran.

"Kualitas sudah ditunjukkan oleh teman-teman yang menjadi peserta ASC dan world skill competition. Di banyak kejuruan, di banyak bidang profesi, Indonesia juara. Hanya ini baru role model. Yang juara seperti ini ada berapa? Tugas kita, pemerintah, industri, perusahaan, dan masyarakat itu melakukan masifikasi agar para ahli ini bisa diperbanyak karena kebutuhan kita akan pekerja skill juga besar," ucapnya.

(*)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3639054/kemnaker-beri-bonus-puluhan-juta-rupiah-untuk-peraih-medali-asc

Panitia Daerah Banyumas Terus Persiapkan Kepulangan Jemaah Haji

Liputan6.com, Jakarta - Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daerah Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah terus melakukan berbagai persiapan terkait penjemputan jemaah haji asal wilayah setempat.

"Panitia menurut rencana akan menjemput jemaah haji setibanya di Asrama Haji Donohudan Boyolali," ujar Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Banyumas, Amirudin di Purwokerto, seperti dilansir Antara, Jumat (7/9/2018).

Jemaah haji asal Banyumas, menurut jadwal akan tiba di Tanah Air mulai 24 September 2018 mendatang.

"Setelah itu jemaah haji akan beristirahat di Asrama Haji Donohudan dan kami akan menjemput rombongan ke Asrama Haji Donohudan," ucapnya.

Penjemputan jemaah haji, lanjut Amirudin, akan dilaksanakan mulai 24 sampai 26 September 2018 untuk kloter 90, 91, dan 92.

"Masing-masing menggunakan sembilan bus dan juga akan kami persiapkan empat unit mobil ambulans lengkap dengan tenaga medis dan satu mobil patwal," kata dia.

Amirudin menambahkan, PPIH Daerah Kabupaten Banyumas juga telah mengadakan rapat persiapan terkait hal tersebut.

"Tinggal pelaksanaan saja dan harapannya semua berjalan dengan baik dan lancar," tutur Amirudin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Ratusan jemaah akhirnya tiba di kantor Kementerian Agama Kabupaten Tangerang, Banten. Kedatangan jemaah disambut haru oleh pihak keluarga.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/haji/read/3638840/panitia-daerah-banyumas-terus-persiapkan-kepulangan-jemaah-haji

FP 1 MotoGP San Marino: Dovizioso Tercepat, Marquez-Rossi Gagal Tembus 10 Besar

1. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 1m 32.608s [Lap 17/20] 296km/h (Top Speed)

2. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 32.709s +0.101s [18/20] 294k

3. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 32.739s +0.131s [21/24] 294k

4. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 1m 32.807s +0.199s [14/19] 294k

5. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 32.923s +0.315s [18/21] 292k

6. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 1m 33.193s +0.585s [16/19] 291k

7. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 33.209s +0.601s [20/21] 296k

8. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 1m 33.241s +0.633s [20/20] 290k

9. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 1m 33.255s +0.647s [19/21] 293k

10. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 33.304s +0.696s [16/18] 288k

11. Scott Redding GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 33.322s +0.714s [16/18] 288k

12. Alvaro Bautista ESP Angel Nieto Team (GP17) 1m 33.404s +0.796s [19/22] 291k

13. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 33.406s +0.798s [11/22] 292k

14. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 33.607s +0.999s [18/20] 291k

15. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 33.615s +1.007s [20/20] 290k

16. Michele Pirro ITA Ducati Team (GP18) 1m 33.696s +1.088s [16/20] 292k

17. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)* 1m 33.843s +1.235s [21/21] 286k

18. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 34.286s +1.678s [17/20] 290k

19. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 34.544s +1.936s [16/19] 291k

20. Stefan Bradl GER HRC Honda Team (RC213V) 1m 34.584s +1.976s [13/20] 295k

21. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 34.614s +2.006s [16/18] 292k

22. Thomas Luthi SWI EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 34.801s +2.193s [19/21] 288k

23. Xavier Simeon ESP Reale Avintia (GP17)* 1m 34.967s +2.359s [16/18] 287k

24. Karel Abraham CZE Angel Nieto Team (GP16) 1m 35.077s +2.469s [17/17] 291k

25. Hafizh Syahrin MAL Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)* 1m 35.529s +2.921s [20/20] 292k

26. Christophe Ponsson FRA Reale Avintia (GP16)* 1m 40.038s +7.430s [20/22] 281k

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lorenzo Lebih Cepat dari Marquez dan Rossi di MotoGP Catalunya

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3639044/fp-1-motogp-san-marino-dovizioso-tercepat-marquez-rossi-gagal-tembus-10-besar

Rupiah Menguat, IHSG Menanjak 75,37 Poin

Sebelumnya, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mampu lanjutkan penguatan pada sesi pertama perdagangan saham Jumat pekan ini. Sektor saham aneka industri angkat laju IHSG.

Pada penutupan saham sesi pertama, Jumat 7 September 2018, IHSG naik 20,23 poin atau 0,35 persen ke posisi 5.796,32. Indeks saham LQ45 mendaki 0,55 persen ke posisi 914,65. Sebagian besar indeks saham acuan menguat.

Sebanyak 187 saham menguat sehingga mengangkat IHSG. 140 saham melemah dan 121 saham diam di tempat. Total frekuensi perdagangan saham 186.956 kali dengan volume perdagangan 5,9 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 4,3 triliun. Investor asing jual saham Rp 111,94 miliar di pasar regular. Posisi dolar AS berada di kisaran Rp 14.891.

Pada sesi pertama, IHSG sempat berada di level tertinggi 5.805,05 dan terendah 5.769,25. Sebagian besar sektor saham tertekan. Sektor saham aneka industri naik 3,24 persen, dan catatkan penguatan terbesar.

Disusul sektor saham barang konsumsi mendaki 1,59 persen dan sektor saham manufaktur menanjak 1,31 persen. Sementara itu, sektor saham industri dasar melemah 0,39 persen. Lalu sektor saham tambang merosot 0,36 persen dan sektor saham konstruksi susut 0,32 persen.

Saham-saham yang menguat antara lain saham ASBI naik 22,14 persen ke posisi Rp 320 per saham, saham GWSA melonjak 18,32 persen ke posisi Rp 155 per saham, dan saham PRDA mendaki 16,73 persen ke posisi Rp 3.000 per saham.

Sementara itu, saham-saham yang tertekan antara lain saham JKON melemah 12,38 persen ke posisi Rp 460 per saham, saham PSDN susut 13,57 persen ke posisi Rp 242 per saham, dan saham NAGA turun 4,5 persen ke posisi Rp 212 per saham.

Bursa saham Asia pun bervariasi. Indeks saham Hong Kong Hang Seng melemah 0,36 persen, indeks saham Korea Selatan Kospi susut 0,52 persen, indeks saham Jepang Nikkei tergelincir 0,81 persen.

Selain itu, indeks saham Thailand merosot 0,12 persen, indeks saham Singapura turun 0,62 persen dan indeks saham Taiwan tergelincir 0,71 persen. Sedangkan indeks saham Shanghai menguat 0,30 persen.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Kiat Investasi Reksa Dana Saham Saat IHSG Bergejolak

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3639022/rupiah-menguat-ihsg-menanjak-7537-poin

Higuain Sosok Striker yang Dibutuhkan AC Milan

Liputan6.com, Milan - Gelandang AC Milan, Suso menanggapi positif bergabungnya Gonzalo Higuain. Menurut Suso, Higuain adalah sosok yang selama ini dibutuhkan AC Milan.

"Kami mendatangkan striker seperti Higuain. Saya pikir, dia adalah yang kami butuhkan," kata Suso seperti dilansir Football Italia.

Higuain pada musim lalu sebetulnya membela Juventus. Namun manajemen Bianconeri -julukan Juventus- akhirnya melepas Higuain ke AC Milan sebagai paket untuk mengembalikan Leonardo Bonucci.

Higuain bergabung dengan AC Milan dengan status pinjaman. Pada akhir musim, Milan harus membayar 18 juta euro atau Rp 311 miliar kepada Juventus sebagai biaya peminjaman.

AC Milan saat ini tengah berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga Italia. Meskipun demikian, Suso yakin timnya berada di jalur yang tepat.

"Gattuso tahu apa yang dia bias berikan dan ini bisa menjadi musim sempurna untuk kembali," kata Suso.

"AC Milan punya kesempatan untuk menjadi hebat kembali," ujar Suso menambahkan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638823/higuain-sosok-striker-yang-dibutuhkan-ac-milan

Demi Warga Jabar Bahagia, Ridwan Kamil Minta Bantuan Psikolog

Liputan6.com, Bandung - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta bantuan kelompok psikolog yang tergabung dalam Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi). Permintaan itu dilayangkan Kamil, karena menginginkan indeks kebahagiaan warganya meningkat.

Saat ini, indeks kebahagiaan warga Jawa Barat berada di peringkat 29 dari 34 provinsi di Indonesia. Pria yang akrab disapa Emil itu optimistis indeks kebahagian warga provinsi yang dipimpinnya meningkat, berdasarkan pengalamannya selama lima tahun menjadi Wali Kota Bandung.

"Warga Kota Bandung mendekati angka 100 persen yang merasakan bahagia tinggal di Kota Bandung. Hal itu dikarenakan jajaran Pemkot Bandung melakukan berbagai inovasi," kata Emil saat membuka Kongres XIII Himpsi, Bandung, Jumat (7/9/2018).

Ia menyebut inovasi yang diluncurkannya seperti peningkatan penyediaan ruang publik seperti taman, interaksi di media sosial, menemui warga tidak mampu, serta berbagai program lainnya. Inovasi-inovasi tersebut, sambung dia, akan diperluas penerapannya dengan tetap memanfaatkan potensi inovasi yang ada di setiap daerah.

Secara umum, sambung dia, teknis yang digunakannya agar warga Jawa Barat bahagia, tetap menggunakan rumusan di Kota Bandung. Di antaranya mengadakan interaksi sosial, ruang publik, ruang silaturahmi, bertemu warga-warga tidak mampu, dan Kendaraan Konseling Silih Asih (Kekasih Juara).

"Khusus untuk program Kekasih Juara atau Kendaraan Konseling Silih Asih, program itu sangat cocok diterapkan di beberapa daerah di Jawa Barat. Program itu merupakan pelayanan di mana warga bisa melakukan curhat atau konsultasi berbagai masalah dirinya kepada psikolog hingga ustaz," ujarnya.

Salah satu alasan digunakannya program Kekasih Juara, kata Emil, adalah tingkat stres yang dialami warga. Bila warga Kota Bandung membutuhkan, ia menyebut daerah urban lain, seperti Depok dan Bekasi, yang memiliki tingkat stres lebih tinggi juga akan memerlukannya.

Dengan bantuan dari kelompok psikolog, ia mengungkapkan sebagai kepala daerah dapat memahami kebutuhan lain agar warga bahagia, selain membangun infrastuktur. Diantaranya memperbaiki kesehatan jiwa yang paling utama.

"Mungkin ada teori-teori baru dari psikolog yang harus pemimpin pahami. Makanya, saya minta masukannya," katanya.

Ia mengaku berbagai program untuk peningkatan indeks kebahagiaan itu sudah dianggarkan dalam APBD Jawa Barat 2019. Sehingga, tahun depan berbagai program gagasannya sudah bisa dilaksanakan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/regional/read/3638888/demi-warga-jabar-bahagia-ridwan-kamil-minta-bantuan-psikolog

Jokowi Ingin Suasana Kegembiraan Berlanjut di Asian Para Games 2018

Sebelumnya, pemerintah telah menyelenggarakan rapat terbatas terkait Persiapan Asian Para Games 2018. Rapat terbatas ini dipimpin langsung Presiden Jokowi.

Ratas dihadiri Wapres M Jusuf Kalla dan sejumlah menteri antara lain Mensesneg Pratikno, Menpora Imam Nahrawi, Menpar Arief Yahya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Rini Soemarno, dan Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko.

Presiden ingin memastikan kesiapan penyelenggaraan kegiatan baik dari sisi venue, teknis pelaksanaan, wisma atlet maupun transportasi atlet.

"Ratas pagi hari ini kita ingin melihat bersama mengenai persiapan pelaksanaan Asian Para Games yang waktunya sudah sangat dekat, semakin dekat," kata Jokowi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/asian-games/read/3638862/jokowi-ingin-suasana-kegembiraan-berlanjut-di-asian-para-games-2018

Cinta Atau Nafsu? Penting Ketahui 8 Perbedaan Besarnya di Sini

6. Nafsu tidak mempertanyakan masalah-masalah pribadi

Anda tidak bisa berbagi masalah pribadi dengan orang yang disukai karena hal tersebut hanya akan menampilkan kerentanan diri sendiri, benar? Di sisi lain, cinta membuat Anda percaya bahwa orang tersebut ada untuk saling berbagi, memahami, dan mendukung.

7. Nafsu memicu keheningan canggung yang tidak dapat diatasi

Nafsu adalah tentang seks, bukan percakapan. Ini lebih mengarah pada momen hening yang canggung.

Berbeda dengan cinta yang melampaui seks. Cinta akan membuat Anda ingin tahu segala hal yang diperlukan tentang orang lain.

8. Cinta mengembangkan imajinasi, membuat Anda membayangkan masa depan

Nafsu hanya membuat Anda hidup di saat-saat tertentu, menikmatinya, dan itu saja. Ketika jatuh cinta, Anda menginginkan hal yang lebih banyak.

Anda akan mulai membayangkan hal-hal seperti bagaimana berbagi kehidupan bersama, memiliki anak, dan merasa benar-benar bahagia. Intinya, nafsu dan cinta adalah dua perasaan yang berbeda.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3637522/cinta-atau-nafsu-penting-ketahui-8-perbedaan-besarnya-di-sini

Kenangan Manis Ozil Saat Jumpa Langsung Legenda Real Madrid

Liputan6.com, London - Mesut Ozil belum bisa melupakan kenangannya bertemu Zinedine Zidane. Bintang Arsenal itu mengaku sangat gugup saat pertama kali melihat langsung legenda timnas Prancis tersebut.

Ozil memang sejak kecil mengidolakan Zidane. Bahkan ia pernah membeli jersey dengan nama dan nomor punggung Zidane agar semangat di lapangan.

Beruntung mimpi Ozil bertemu Zidane dapat terwujud. Tepatnya saat ia pindah ke Real Madrid tahun 2010.

"Perasaan saya campur aduk. Saya gugup, bahagia, namun juga bersyukur bisa bergabung ke klub sebesar Real Madrid," kata Ozil seperti dilansir laman resmi Arsenal.

"Apalagi di sana ada Zidane, idola saya. Sebuah mimpi yang menjadi kenyataan setelah membela Real Madrid."

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638847/kenangan-manis-ozil-saat-jumpa-langsung-legenda-real-madrid

Rebutan Senjata Perampok dan Polisi di Riau, Siapa Tertembak?

Liputan6.com, Riau - Aksi saling rebutan senjata antara perampok dan polisi di Desa Gunung Sahilan, Kampar, Riau, sempat membuat warga sekitar kaget.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Hadi Poerwanto mengatakan, saat itu anggotanya tengah mendalami kasus perampokan alat berat perusahaan, khususnya perangkat komputer. Salah satu perampok, Suriman berupaya merebut senjata api petugas saat diminta menunjukkan lokasi persembunyian komplotannya.

"Ketika dibawa untuk menjemput pelaku lainnya, dia melawan dan berusaha merebut senjata. Tembakan terukur akhirnya kami lakukan," kata Kombes Hadi, Kamis, 6 September 2018.

Hadi melanjutkan, penangkapan Suriman berdasarkan laporan polisi pada 27 Juli 2018. Kala itu, Suriman beraksi di kebun KKPA PT IIS Afdeling IV Blok D 01 K, Desa Tanjung Pauh, Kecamatan Singingi Hilir, Kabupaten Kuansing, Riau. Suriman beraksi bersama dua rekannya, Misran Makmur dan Suryadi Syaputra. Keduanya ditangkap di lokasi berbeda.

Hadi menambahkan, dalam setiap aksinya ketiga pelaku tidak segan-segan melukai korbannya. Dan pelaku Suriman selalu membawa senjata api. Ketiga perampok sudah enam kali beraksi di lokasi berbeda. Sementara, Suriman merupakan residivis pencurian kendaraan bermotor.

"Suriman yang ditangkap pertama kali. Ngakunya menyesal, dulu juga menyesal," ucap Hadi.

"Baru satu kali ini bang untuk membiayai kebutuhan hidup," Fajar berkilah.

Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto menjelaskan, dalam aksinya yang terakhir, ketiga pelaku melumpuhkan petugas jaga dengan todongan senjata api. Mereka lalu memukuli dan mengikat petugas jada, sebelum mempreteli perangkat komputer.

Sejauh ini, penyidik sudah menyita beberapa telepon genggam diduga hasil kejahatan, obeng, kunci pas, senter, dan senapan angin. Namun untuk senjata api, penyidik masih mencarinya. Kini, penyidik masih mencari keberadaan penadah hasil kejahatan ketiganya.

"Untuk barang bukti komputer itu tidak ditemukan lagi. Sudah dijual Rp 90 juta," kata Sunarto.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Dalam aksinya, para pelaku dikenal sadis karena kerap melukai korbannya dengan senjata api rakitan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3638871/rebutan-senjata-perampok-dan-polisi-di-riau-siapa-tertembak

Inter Milan Disebut Tetap Jadi Rival Utama Juventus Musim Ini

Liputan6.com, Milan - Legenda AC Milan, Roberto Donadoni, memprediksi Inter Milan akan menjadi pesaing utama Juventus di Serie A 2018/2019. Namun, kata dia, Inter masih perlu bekerja keras untuk membuat skuat lebih seimbang.

Donadoni menyebut, skuat Inter Milan belum seimbang setelah melihat penampilan Nerazzurri di pekan kedua Serie A 2018/2019. Saat itu Inter ditahan imbang Torino dengan skor 2-2 padahal sudah memimpin dua gol di babak pertama.

"Inter Milan tetap antagonis bagi Juventus. Tetapi mereka (Inter, red) membutuhkan sedikit keseimbangan, kia semua sedang menyaksikan Inter bergerak ke arah itu," kata Donadoni kepada La Stampa, Jumat (6/9/2018)

Donadoni lalu mencontohkan performa Inter Milan saat berhadapan dengan Torino. "Mereka tampil impresif di babak pertam, tetapi kebobolan dua gol di babak kedua. Hal itu seharusnya tidak boleh terjadi pada tim besar," Donadoni, yang juga pernah menangani timnas Italia, melanjutkan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3638829/inter-milan-disebut-tetap-jadi-rival-utama-juventus-musim-ini

Tepergok Fitting Baju Pengantin, Elly Sugigi Segera Menikah?

Liputan6.com, Jakarta - Sempat digosipkan putus, hubungan asmara Elly Sugigi dan Irfan Sbaztian kini semakin serius. Perjuangan keduanya untuk menikah bahkan sempat ditentang anak Elly Sugigi, Ulfi Damayanti.

Usai habis-habisan meyakinkan putrinya, Elly Sugigi pun telah mengantongi restu dari sang anak. Dan kabarnya, pasangan kekasih itu siap naik pelaminan.

Gosip pernikahan Elly Sugigi dan Irfan Sbaztian pun kian santer. Pasalnya Elly-Irfan kedapatan sedang melakukan fitting baju. Hal ini dibuktikan dengan unggahan seorang make up artist (MUA) melalui akun Instagram.

Simak juga video berikut ini:

Film horor The Nun, akhirnya tayang di bioskop Tanah Air sejak Rabu (5/9/2018) kemarin. Dalam film ini, dihadirkan sekelumit cerita tentang masa lalu Valak sebelum berhadapan dengan Lorraine Warren. Nah, sebelum pergi ke bioskop, yuk kita simak 5 fak...

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3638915/tepergok-fitting-baju-pengantin-elly-sugigi-segera-menikah

5 Merek Smartphone Terlaris di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - IDC (International Data Corporation) baru saja meluncurkan laporan terbarunya terkait pengapalan smartphone di Indonesia.

Dalam laporan IDC yang diterima Tekno Liputan6.com, Jumat (7/9/2018), pengapalan smartphone di Indonesia mampu mencapai 9,4 juta unit pada kuartal kedua 2018 dengan pertumbuhan 22 persen dari kuartal sebelumnya, dan 18 persen jika dibandingkan pada periode yang sama di tahun lalu.

Dengan demikian, pengapalan unit smartphone pada kuartal ini diklaim menjadi yang paling tinggi di Indonesia.

Adapun pengapalan smartphone didominasi oleh lima vendor paling teratas (Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo, dan Advan) dengan total 85 persen pasar smartphone lokal.

5 smartpone terlaris di Indonesia. Dok: IDC

IDC mengklaim, pencapaian ini disebabkan oleh besarnya pertumbuhan pengiriman smartphone dari Xiaomi.

Risky Febrian, analis pasar IDC Indonesia, mengakui pengaruh Xiaomi kini begitu besar di Indonesia dan menjadikannya sebagai vendor kedua dengan pengapalan smartphone terbesar di Indonesia.

"Berlawanan dengan OPPO dan Vivo, kegiatan marketing campaign Xiaomi jauh lebih sederhana dan memberikan keuntungan yang lebih sedikit untuk mitra distribusinya dan mampu memberikan perangkat dengan rasio price-to-spec yang lebih kompetitif sehingga memberikan konsumen value-for-money yang lebih baik," ujar Riski.

"Dengan menerapkan strategi ini, Xiaomi berhasil memperoleh market share dan mind share yang signifikan,” tambahnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3638067/5-merek-smartphone-terlaris-di-indonesia

Misteri Temuan Baru Kuburan Massal Berisi 166 Jasad Tengkorak di Meksiko

Liputan6.com, Mexico City - Kelompok investigator yang dibentuk oleh pemerintah Meksiko, mengatakan pada Kamis 6 September, bahwa mereka telah menemukan 166 tengkorak manusia di sebuah kuburan massal, yang tersembunyi di sebuah lokasi di wilayah Teluk Veracruz.

Otoritas setempat mengatakan kuburan massal itu sebagai yang terbesar yang pernah ditemukan di Meksiko.

Dikutip dari Time.com pada Jumat (7/9/2018), Jaksa Negara Bagian Veracruz Jorge Winckler mengatakan bahwa untuk alasan keamanan, ia tidak akan mengungkapkan lokasi situs tersebut.

Ditambahkan oleh Winckler, bahwa kartel narkoba Meksiko sering menggunakan lubang-lubang rahasia untuk membuang korban-korban yang dibunuhnya.

Winckler mengatakan ratusan jasad itu dikubur setidaknya dua tahun lalu, dan tidak menutup kemungkinan, akan mendapati temuan serupa di kemudian hari. Dia mengatakan para penyelidik telah menemukan 114 kartu identitas di lokasi kuburan massal, yang berisi sekitar 32 lubang.

Penyidik disebut turut menemukan pakaian, barang pribadi, dan bagian lain dari kerangka korban, tetapi pencarian difokuskan pada jumlah tengkorak, karena masing-masing diduga berhubungan dengan satu orang.

Veracruz adalah tempat pertempuran berdarah antara kartel narkoba Zetas dan Jalisco, yang disertai dengan gelombang penculikan dan pemerasan terhadap masyarakat sipil.

Dijelaskan oleh Winckler, jaksa penuntut dari pengadilan Mekssiko menyebut penemuan tersebut berasal dari laporan seorang saksi, yang mengaku tahu ada ratusan orang dimakamkan di salah satu lokasi di Veracruz.

Winckler mengatakan jaksa penuntut menemukan lapangan setelah seorang saksi memberi tahu mereka bahwa "ratusan mayat" dikuburkan di sana.

Simak video pilihan berikut; 

300 penyu ditemukan mati di pantai pasifik selatan Meksiko pada Selasa (28/8) setelah terjebak di jaring ikan yang diduga milik nelayan di area Barra de Colotepec.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3638852/misteri-temuan-baru-kuburan-massal-berisi-166-jasad-tengkorak-di-meksiko

Pembatasan Impor Mobil Mewah Dimulai Bulan Ini

Nilai tukar dolar terhadap rupiah masih sangat tinggi. Meskipun sudah mengalami penurunan, per hari ini (6/9/2018), rupiah dibuka di angka 14.875 per dolar AS, menguat jika dibandingkan sebelumnya di angka Rp 14.938 per dolar AS. Meskipun begitu, pemerintah masih harus terus berupaya untuk menjaga nilai kurs, dengan melakukan berbagai kebijakan. Termasuk penyesuaian pajak.

Salah satunya, dengan menerbitkan tarif pajak untuk barang impor, termasuk mobil mewah dan motor besar. Jika sebelumnya, tarif PPh 22 untuk barang mewah impor dikenakan pajak 7,5 persen, kini meningkat menjadi 10 persen.

Selain PPh 22, bea masuk juga disamaratakan, sebesar 50 persen setelah sebelumnya dipatok 10 sampai 50 persen.

Selain tarif pajak yang disebutkan tersebut, pemerintah juga memberlakukan Pajak Penjualan atas Barang Mewah atau PPnBM antara 10 sampai 125 persen.  Dengan adanya rincian tarif itu, maka total biaya yang dikeluarkan apabila mengimpor mobil sebesar 190 persen dari harga mobil.

"Itu diharapkan bisa mengurangi impor mobil-mobil mewah karena harganya hampir tiga kali lipat dibandingkan di luar," jelas Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, di Kantor Kemenkeu, Jakarta, Rabu (5/9/2018).

Untuk diketahui, jika sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 33 Tahun 2017, untuk jenis kendaraan sedan dan station wagon berkapasitas 1.500 cc sampai 3.000 cc, dan mobil yang mampu mengangkut penumpang di bawah 10 orang dengan kapasitas mesin tersebut, aman dan terkena kenaikan pajak dan bea masuk yang baru ditetapkan pemerintah tersebut.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3638634/pembatasan-impor-mobil-mewah-dimulai-bulan-ini

Subsidi Penyambungan Listrik Tingkatkan Rasio Elektrifikasi

Liputan6.com, Jakarta - PT PLN (persero) memandang perlu adanya subsidi penyambungan listrik‎ bagi masyarakat tidak mampu. Dengan adanya subsidi tersebut akan meningkatkan jumlah masyarakat yang akan menikmati listrik.

Direktur Keuangan PLN Sarwono Sudarto mengatakan, subsidi penyambungan listrik sebesar Rp 1,21 triliun sangat membantu masyarakat miskin yang belum menikmati listrik. Saat ini subsidi tersebut sedang diajukan pemerintah dalam Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (RAPBN) 2019‎.

"Itu membantu sekali. Kasihan dong yang tadinya mau pasang listrik tetapi enggak bisa karena tak punya uang untuk penyambungan baru. Jadi dikasih subsidi saja," kata Sarwono, di Jakarta, Jumat (7/9/2018).

Jika disetujui, anggaran yang diajukan oleh pemerintah harus cukup memberikan subsidi penyambungan listrik sesuai dengan target yang ditetapkan pemerintah, yaitu sekitar 2,4 juta rumah tangga.

‎Sarwono mengungkapkan, PLN akan menjalankan tugas penyambungan listrik rumah tangga tidak mampu dengan baik. Di sisi lain PLN, akan melakukan efisiensi untuk membantu program pemerintah tersebut agar penyebaran kelistrikan (rasio elektrifikasi) lebih meluas.

"Itu bagus, rasio bisa naik, yang penting kita lakukan terbaik. Doakan PLN bisa lebih efisien dan lebih bagus," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3638905/subsidi-penyambungan-listrik-tingkatkan-rasio-elektrifikasi

Siap Ceraikan Hilda Vitria, Kriss Hatta Bangga Jadi Duda

Kriss Hatta bahagia karena apa yang sudah ia perjuangkan selama ini tidak sia-sia. Apalagi selama kasus ini bergulir, hujatan tidak berhenti diterimanya.

"Ciyeee sudah enggak halu ya pak. Selama ini satu Indonesia bilang Bapak Halu, lho," ujar Angela Tee, rekan kerja Kris Hatta dalam Instagram Stories-nya.

"Gue dibilang halu, gue dibilang kere, gue dibilang numpang tenar," jawab Kriss.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3638872/siap-ceraikan-hilda-vitria-kriss-hatta-bangga-jadi-duda