Pages

Monday, June 3, 2019

Sambut Lebaran, Simak 5 Tips Ganti Warna Cat Rumah

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut momen Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri, biasanya kita ingin menampilkan yang terbaik. Tak hanya penampilan kita, tapi juga dengan tempat tinggal kita.

Salah satunya dengan mengganti warna dinding cat rumah bagian luar (eksterior). Dengan begitu, tamu dan kerabat yang mampir di tahun lalu, akan menemukan suasana yang berbeda saat mampir pada edisi Lebaran kali ini.

Kita sendiri sebagai penghuni rumah juga akan terasa lebih fresh dan tidak monoton dengan warna yang itu-itu saja. Berbeda dengan warna interior, cat dinding eksterior dapat mempengaruhi seluruh tampilan dan isi rumah. Bahkan bisa mengubah suasana akses jalan pada rumah.

Ada berbagai hal yang harus dipertimbangkan mengingat warna yang senada dengan atap, furnitur, interior, dan lainnya. Dilansir dari JPNN dan Houzz, ada beberapa hal yang sebaiknya dipertimbangkan sebelum mengubah cat eksterior rumah.

Pilih Warna

Cari warna senada dengan atap, ubin, dinding, jalan setapak, dan jalur masuk rumah. Cari juga warna senada dengan elemen itu apakah warna hangat seperti krem, khaki, cokelat dan putih atau warna dingin seperti (abu-abu, biru dan hijau). Pertimbangkan warna cat yang akan menyatukan beragam elemen secara harmonis.

Pertimbangkan Arsitektur Rumah

Jangan lupa untuk memperhatikan gaya dan arsitektur rumah. Apakah rumah Anda termasuk tipe minimalis atau bergaya Western?

Skema cat eksterior akan terasa sesuai dengan gaya. Kalau sebuah rumah bergaya klasik dicat oranye terang misalnya, tentu akan salah warna.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3982811/sambut-lebaran-simak-5-tips-ganti-warna-cat-rumah

No comments:

Post a Comment